Toko Bunga Surabya - Bagaimana cara membuat Bunga Plastik dari sedotan? yuk simak caranya di bawah ini. 

Sebuah sedotan yang biasanya hanya dipakai untuk menyeruput minuman bisa menjadi sebuah karya seni yang luar biasa? Sedotan plastik yang hanya sekali pakai dan kemudian di buang ini ternyata dapat menjadi kerajinan tangan yang dapat menghias rumah sehingga lebih berwarna.

Daripada harus membuang sampah sedotan plastik bekas, Anda bisa menyulapnya menjadi sebuah karya yang indah untuk mempermanis tampilan rumah Anda. Anda juga tidak perlu repot-repot untuk merawatnya karena bunga ini tidak membutuhkan perawatan dan tidak akan pernah layu.

Cara membuat bunga dari sedotan pun mudah. Selain mudah, Anda bisa mengembangkan banyak sekali jenis bunga dengan hanya berbahan dasar sedotan plastik. Anda bisa membuat bunga anggrek, matahari, sakura, dan masih banyak lainnya. Langsung saja simak di bawah ini.


Cara membuat bunga anggrek dari sedotan beserta gambarnya

Bahan :

    1 buah sedotan pink

    1 buah sedotan putih

    1 buah sedotan kuning

    Gunting

Cara membuat :

    Gunting sedotan pink menjadi 3 bagian sama panjang

    Gunting sedotan putih menjadi 4 bagian sama panjang

    Gunting sedotan kuning menjadi 6 bagian sama panjang

    Kemudian gunting sedotan kuning sesuai pola di foto

    Dan juga sedotan pink dan putih gunting sesuai pola

    Serut semua lembaran sedotan

    Susun putik (sedotan kuning), kelopak putih, lalu kelopak pink.

Cara membuat bunga anggrek dari sedotan beserta gambarnya



Bahan :

    4 buah sedotan kuning

    Gunting

    Benang

    Jarum

    Lem

Cara membuat :

    Gunting sedotan menjadi 4 bagian sama panjang

    Sejajarkan bagian-bagian sedotan

    Siapkan benang yang telah diikat pada jarum

    Rangkai sedotan dengan benang pada bagian tengah

    Kemudian kencangkan hingga berbentuk lingkaran atau bunga.

    Simpul mati


    Pada setiap ujung sedotan, gunting diagonal

    Ulangi langkah 1-7 sebanyak 5 kali

    Lalu tumpuk jadi satu

    Tambahkan kertas warna coklat pada bagian tengahnya


Cara membuat bunga mawar dari sedotan beserta gambarnya



Bahan :

    1 buah sedotan pink

    1 buah sedotan putih

    1 buah sedotan merah

    Lem

    Gunting

Cara membuat :

    Gunting vertikal pada ujung sedotan sepanjang 4 cm, dipotong ke samping secara diagonal.

    Pada bagian bawah, gunting kecil.

    Bagian atas yang telah dipotong tadi kemudian digulung menjadi tangkai

    Kemudian bagian yang tidak tergunting tadi, digulung mengelilingi tangkai. Gulung dengan rapi.

    Setelah sedotan habis digulung, jangan lupa memberi lem pada bagian akhirnya.

    Ulangi langkah 1-5 hingga Anda bisa membuat sebuah buket bunga dari bunga mawar sedotan.

Membuat bunga dari sedotan plastik ternyata sangat mudah. Kini Anda tak perlu lagi membuang sedotan plastik bekas. Ubahlah menjadi bunga-bunga indah ini agar rumah Anda semakin berwarna.